"Investasi itu bisa cuan konsisten, apa cuma buat orang yang jago aja?"

Jawabannya: #SemuaBisaInvestasi dan menghasilkan cuan konsisten asalkan nerapin 3 hal ini dulu ya!

A thread:
Nah, kamu udah tau kalau instrumen investasi di pasar modal itu ada banyak.

Masing2 instrumen, punya resikonya sendiri.

Resiko ini sendiri berjalan searah sama return yang didapat, jadi ketika kamu ingin profit besar, maka kamu juga harus mau jalan bareng sama resiko tinggi.
Banyak nih para investor pemula yang masih salah kaprah.

Kebanyakan, maunya untung cepet, tapi gak bener-bener sadar sama resiko yang ada.

Gak jarang juga loh banyak ambil jalan pintas demi dapetin profit yang banyak itu.

Eh, bukannya profit ketika investasi, malah boncos...
Itulah kenapa, sebelum kita ambis buat hasilin profit, kita perlu tau ini dulu.

Ada 3 hal yang wajib kita tau dan pahami, sebelum kita mulai berinvestasi.

Ini seperti 3 pilar.

Kamu akan bisa konsisten buat profit dari investasi ketika kamu sudah terbentuk dari 3 hal ini.
Kenapa? Karena kita ini manusia, yang penuh dengan bermacam emosi.

Kenapa ada emosi? Karena itu datangnya dari uang yang kamu investasikan.

Makin besar uang yang kamu investasikan, maka makin besar porsi emosi kamu disana.

Yang mana akan ngaruh dalam pengambilan keputusan.
Misal, kalau kita investnya cuma 100rb, ketika rugi 100% mungkin kayak gak masalah. Tapi kalau uangnya jadi 10 juta? 100 juta?

Makin besar juga emosi kita, karena gak menutup kemungkinan lossnya juga bisa aja 100% atau mendekati.
1. Mind.

Ini paling penting. Kenapa? karena erat kaitannya dengan faktor psikologi yaitu mengendalikan emosi saat berinvestasi.

Psikologis sulit diukur, namun ini sangat penting. Jadi jika suatu hari terjadi kerugian, kamu akan bisa tetap tenang dan fokus untuk mengatasinya.
Selain itu, mind disini membantu kamu untuk mengarahkan kamu berinvestasi di jalan yang benar, jadi kamu tidak akan gambling.

Selain itu, kamu juga jadi bisa mengukur target realistis untuk mendapatkan profit yang nantinya bisa berkembang dalam jangka panjang.
2. Money

Gimana cara kita melakukan manajemen keuangan serta mengatur resiko agar terukur.

Salah satunya, adalah melakukan diversifikasi. hal ini dilakukan untuk membagi resiko.

Misalnya, kamu bisa membagi investasi kamu ke instrumen yang risknya kecil untuk jangka pendek—
—lalu juga menaruh uang kamu di instrumen yg lebih agresif untuk jangka panjang untuk memaksimalkan profit.

Memang, profit gak akan sebesar yang investasi di 1 instrumen dan untung 100%, namun kalau dibalik skenarionya menjadi rugi, kamu jadi bisa lebih aman dari kerugian 100%
3. Method.

Ini juga penting, namun akan bekerja efektif apabila kamu sudah matang di faktor Mind & Money.

Method ini berkaitan dgn analisis, bisa analisis teknikal, juga fundamental, kalau untuk saham.

Selain itu ada yg namanya lumpsump dan DCA yg digunakan sebagai Method.
Nah, sekarang kamu sudah tau apa aja 3M tersebut. Tapi kamu tau gak?

Banyak yang masih fokus pada Method, namun tidak begitu mengabaikan Mind & Money.

Ini yg salah, karena sebagus apapun analisisnya, kalau belum bisa atur emosi, maka akan berpengaruh pada keberhasilan profit.
Yuk, mumpung kamu lagi belajar investasi, ayo mulai terapin 3M ini juga di kamu.

Jadi, investasi kamu bisa lebih terarah, dan nantinya akan menghasilkan profit konsisten jangka panjang. Tujuan-tujuan keuangan kamu pun nanti nya akan lebih mudah buat tercapai.
Thank you for reading this thread!

Next, aku akan bahas lebih spesifik salah satu produk investasi di pasar modal yang cocok banget buat pemula yaitu,

✨Reksa Dana✨

See you on next thread!
You can follow @jinotso.
Tip: mention @twtextapp on a Twitter thread with the keyword “unroll” to get a link to it.

Latest Threads Unrolled: