~Thread~

Aki Pulung, Masyarakat Adat Baduy Dalam, Kabupaten Lebak, Banten, menangis setelah mengetahui hutan keramat mereka dirusak oleh penambang emas liar. Luas lahan yang rusak mencapai dua hektar
Hutan keramat tersebut merupakan sumber mata air yang dijaga secara turun-temurun. Kawasan Hutan ini adalah hulu sungai-sungai penting di Kab. Lebak, Banten, yakni Sungai Cibarani, Ciliman, Ciujung, dan Sungai Cibaso.
Pesan Aki Pulung, warga Masyarakat Adat Baduy Dalam:

Kepada Pemerintah, kami mendapat amanat dari Leluhur kami untuk menjaga gunung tidak dirusak, hutan tidak dirambah, sekarang terbukti Gunung Liman.
Kami minta Pemerintah ikut menjaga Gunung Liman, kami meminta Pemerintah untuk menutup kegiatan ini, jangan dilanjutkan.

Dok Video: Jaro Dulhani, PD AMAN Banten Kidul

#MasyarakatAdat
#JagaBumiKita
#savegunungliman
#SahkanRUUMasyarakatAdat
You can follow @RumahAMAN.
Tip: mention @twtextapp on a Twitter thread with the keyword “unroll” to get a link to it.

Latest Threads Unrolled: