Mengenal 8 Nama Surga dan Calon Penghuninya

A thread
1. Surga Firdaus

Surga Firdaus diciptakan oleh Allah SWT dari emas.
Calon penghuninya:
- Orang-orang yang khusyu dalam shalatnya
- Orang-orang yang menjauhkan diri dari perbuatan dan perkataan yang tiada berguna

___
- Orang-orang yang menjaga kemaluannya. Kecuali terhadap istri-istri mereka atau budak yang mereka miliki
- Orang-orang yang memelihara amanat-amanat yang dipikulnya dan janjinya
- Orang-orang yang memelihara sholatnya
2. Surga ‘Adn

Surga ‘Adn diciptakan oleh Allah SWT dari intan putih.
Calon penghuni Surga ‘Adn antara lain orang yang beriman dan bertaqwa kepada Allah dan berbuat kebaikan
3. Surga Na’im

Surga Na’im diciptakan oleh Allah SWT dari perak putih.
Calon penghuninya adalah orang-orang yang benar-benar bertakwa dan beramal saleh.

____
Sebagaimana firman Allah SWT
“Sesungguhnya bagi orang-orang yang bertakwa (disediakan) surga-surga yang penuh kenikmatan di sisi Tuhannya.”
(QS. Surat Al-Qalam: 34)
4. Surga Ma’wa

Surga Ma’wa diciptakan oleh Allah swt dari zamrud hijau.
Calon penghuninya adalah orang-orang yang benar-benar beriman dan beramal saleh
5. Surga Darussalam

Surga Darussalam diciptakan oleh Allah swt dari yakut merah.
Calon penghuninya adalah orang-orang yang kuat iman dan Islamnya, mengamalkannya ayat-ayat Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari serta mengerjakan amal saleh lainnya karena Allah SWT
6. Surga Darul Muqamah

Surga Darul Muqamah diciptakan oleh Allah swt dari permata putih.
Calon penghuninya adalah orang-orang yang melakukan banyak kebaikan
7. Surga Al Maqaamul

Surga Al Maqaamul adalah surga yang diciptakan oleh Allah swt dari emas.
Calon penghuninya adalah orang-orang yang sangat beriman (muttaqien), yaitu yang benar-benar bertakwa kepada Allah SWT
8. Surga Khuldi

Surga Khuldi adalah surga yang diciptakan Allah SWT dari marjan merah dan kuning.
Calon penghuninya adalah orang-orang yang taat menjalankan perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya.

_______________________
Semoga bermanfaat✹
Sc tt: @/ucapbismillahya
You can follow @manistapiboong.
Tip: mention @twtextapp on a Twitter thread with the keyword “unroll” to get a link to it.

Latest Threads Unrolled: