forgive yourself to progress yourself.
maafin diri sendiri dulu untuk terus berproses🦋
— a thread. open this.
pernah nggak sih, ngerasa minder, ngerasa nggak berguna, dan ngerasa paling nggak banget lah dari orang lain di sekitar kita. pernah? rasanya semua orang pasti pernah punya pikiran kayak gitu. padahal juga nggak ada yang bilang kalau kita kek gitu.
"wah, temenku pada pinter-pinter banget. aku paling bodoh sendiri."
"wah, temenku berprestasi banget, orang tuanya pasti bangga. aku kapan bisa bikin bangga orang tua?"
"ah, aku nggak berguna banget."
"udahlah, capek. kenapa sih aku nggak bisa kayak orang lain?"
terus salah-salahin diri sendiri dan merasa nggak 'good enough'. selalu merasa kurang. padahal apa itu 'cukup'? emangnya kapan kita akan merasa cukup?
aku juga pernah merasa jauh banget. pernah merasa sejatuh-jatuhnya. aku pernah cerita ke temenku tentang aku yang merasa nggak 'good enough'. tanggapannya gini :
"good is not enough, be better.
kamu nggak salah merasa begitu. karena udah semestinya manusia nggak cepat merasa puas. dengan kamu punya pikiran kayak gitu, kamu akan grow yourself to be better. kamu akan semakin menggali cara untuk memperbaiki dirimu."
"dan untuk menjadi orang yang baik, kita nggak akan bisa merasa puas karena yang ada tuh bukannya menjadi 'good enough' doang. tapi terus bertumbuh dan bertumbuh."
it doesn't mean: nggak bersyukur. kita tentu aja harus senantiasa bersyukur karena setiap hal yang terjadi di hidup kita pasti ada tujuannya. everything happens for a reason.
you may not understand today or tomorrow, but eventually God will reveal why you went through everything you did. iya, mungkin kita sekarang belum ngerti kenapa kita harus mengalami hal-hal itu, tapi nantinya kita akan sadar. pasti.
jangan stuck dengan pemikiran 'aku bodoh' atau 'aku nggak berguna'. se-enggak berguna apa, sih? aku yakin pasti ada orang yang senang karena kamu ada. salah satunya, aku. aku senang kamu ada.
bodoh? jangan fokus sama 'orang lain pinter. cuma aku yang bodoh.' jangan mau muter-muter mulu di pemikiran 'emang aku orangnya bodoh.' justru jadiin itu pacuan untuk berusaha lebih-lebih lagi.
whatever you do, do it for yourself. perkara bikin bangga orang tua, mau dinotice doi, pengen buktiin ke orang-orang, menurutku jangan dijadiin patokan utama. karena nanti kalau gagal, jatuhnya jadi beban banget di kita.
do it for yourself. mulai bergerak buat diri sendiri. aku mau belajar biar aku pintar. aku mau bantu sesama biar aku juga merasa bahagia. aku mau ini itu biar aku bisa merasa bangga dan nerima diriku sendiri.
know your worth. know what you deserve. mungkin sekarang kita belum nemu kelebihan dari diri kita, gapapa pelan-pelan aja, nanti juga akan nemuin. asalkan terus bergerak dan menggali. it's okay to not be okay sometimes. tapi harus bangkit dan bergerak lagi.
kalau tetap stuck merasa diri sendiri nggak cukup baik dan nggak bergerak, gimana mau jadi baik? ibarat kalau lagi lapar. kalau cuma mbatin "aku laper" tapi nggak mau gerak pergi ambil makanan di dapur. ya seterusnya bakal laper, kan?
yuk, bangkit yuk. ayo mulai bergerak. pelan-pelan terima diri sendiri dan berusaha buat upgrade diri jadi lebih baik. mulai dari hal-hal kecil dulu. misalnya bangun lebih awal, tidur lebih awal, makan teratur, bikin list hal-hal untuk disyukuri, mungkin?
the only one who gets to decide your worth is you. it doesn't come from what someone else says you are worth. it comes from being yourself and being proud of who you are. cheer up! you are going to make a gorgeous life for yourself! 🌈
this thread is also a reminder for myself💫
You can follow @ambisiuwus.
Tip: mention @twtextapp on a Twitter thread with the keyword “unroll” to get a link to it.

Latest Threads Unrolled: