pengalaman menggunakan BPJS untuk pengobatan penyakit mental (mental illness)

[a thread]
disclaimer:
- thread ini merupakan 100% pengalaman dan opini pribadi.
- thread akan dibuat dalam bahasa indonesia dgn sesekali penggunaan bahasa inggris. kalau ada yg kurang dimengerti bisa ditanyakan di question section.

TRIGGER WARNING / TW: mental illness, counseling sessions
i was first clinically diagnosed on 2017. tapi, dari 2014 udah ada muncul kekhawatiran ttg kondisi diri sendiri dan sempat blg ke mama kalau aku sepertinya butuh ke psikolog, tapi gak pernah dibawa ke psikolog. keadaanku paling parah itu tahun 2016.
akhirnya pas udah cukup umur aku mutusin buat konseling sendiri, karena dari aku pribadi juga kurang nyaman kalau masih harus diawasi orang dewasa. tapi kalau km memang di bawah umur dan merasa butuh bantuan, minta orang dewasa yg km percaya untuk jd pengawas.
steps:
1. minta rujukan untuk ke poli jiwa di faskes 1 (the one designated for you when you register). apa yg harus disiapin? mental dan kartu BPJS (salinan juga boleh). disini aku ditanya secara general ttg apa yg aku rasakan dan udah brp lama ngerasain itu.
aku blg siapin mental krn aku tau for some people it's really hard to open up about what you truly feel, especially when you're used to bottling it up, and now you have to tell that to strangers too. not to mention some people are also confused on what's going on with themselves.
2. diberi rujukan. disini ada 2 opsi, dipilihkan atau memilih sendiri. awalnya karena aku bingung dan blm banyak info, aku dirujuk ke RS A, tapi akhirnya aku minta ganti rujukan ke RS B. so yes, you can choose, karena konseling juga cocok-cocokan dgn psikolog / psikiaternya.
3. setelah dirujuk, bawa rujukannya ke fasilitas kesehatan yg dirujuk. aku dirujuk ke poli jiwa RS dan langsung ke psikiater. rata-rata kalau dirujuk ke RS, dirujuknya akan ke psikiater karena psikiater latar belakangnya psikiatri yg masih masuk ruang lingkup kedokteran (cmiiw).
4. sesi konseling dgn psikolog / psikiater. disini baru cerita secara detail ttg apa yg dirasakan selama ini, dan biasanya akan ditanya-tanya juga, sebelum akhirnya diberikan diagnosa dan diberikan prescription / resep obat kalau memang psikiaternya merasa kita butuh obat.
sesi konseling ini dilaksanakan di ruangan tertutup,jadi kalau mau nangis, nangis aja, biar lega. this is supposed to be a safe, judgment-free zone, so just let it out. apapun yg km ceritakan dan km lakukan akan diobservasi dan dijadikan pertimbangan sebelum diberi diagnosa.
i said supposed karena pada realitanya masih ada tenaga ahli yg membawa valuenya sendiri saat sesi konseling, atau melakukan sesuatu yg membuat kita kurang nyaman, dan ini gak baik untuk ke depannya. kalau memang merasa gak cocok, kembali ke step awal dan minta rujukan ulang.
di kasusku, aku kurang cocok dgn psikiaterku yg pertama krn faktor pribadi, jadi aku minta dirujuk ulang ke RS lain. this facility is where i undergo my current treatments.
5. sesi selesai dan diberi diagnosa awal. lalu diberitahu apa yg harus dilakukan, kapan sesi selanjutnya, dan diberi resep obat (kalau memang ada).
diagnosa sendiri bisa berubah seiring dgn berjalannya sesi konseling, karena dalam beberapa kasus, diagnosa baru bisa diputuskan setelah beberapa kali sesi. di kasusku, diagnosa awalku dan diagnosaku sekarang berbeda, sehingga penanganannya pun berbeda.
kembali ke point 3, psikiater dan psikolog itu berbeda.
psikiater boleh memberi terapi berupa obat-obatan (farmakoterapi), sedangkan psikolog tidak. psikolog lebih berfokus pada terapi psikologis.
(cmiiw)
karena sejak awal aku dirujuk ke psikiater, jadi bagian dari terapiku adalah obat-obatan. dari awal sampai sekarang, jenis obat dan dosisku masih terus berubah, disesuaikan dgn kebutuhan dan masih terus diobservasi mana obat yg cocok dgn kondisiku.
aku sendiri dijadwalkan untuk konseling seminggu sekali dgn 2 psikiater yg bisa aku pilih dan cocokkan dgn jadwalku. untungnya, aku cocok dgn kedua psikiaterku yg sekarang. dosis obatku mingguan karena aku kembali tiap minggu, dan mungkin juga untuk menghindari substance abuse.
if you, or any of your closed ones, feel the need for professional help, go find one. the first step of recovery is acknowledging your own condition and accepting the fact that you need help. you'll be okay! you're not alone in the journey.
don't forget that you have to commit to the process, no matter how hard it will be. at the end of the day, the most important thing in this process is your own self-will and commitment.
at some point you'll feel like everything is so hard to deal with and you'll start to question is it all worth it? but please don't give up. i promise you it is worth the fight. take this from someone who keeps wanting to give up yet keeps finding another reason not to :)
kalau ada pertanyaan, bisa reply di tweet yg aku quote ini ya! biar threadnya gak rusak :) https://twitter.com/jellyfishcina/status/1290173606924660736?s=20
kalau gak nyaman nanya di ruang publik, my dms are open too!! i'll keep your privacy, don't worry. semangat! and good luck on this journey <3
MAAF aku lupa sebutin kalau:
- konseling dan obatnya ditanggung 100% oleh BPJS, alias GRATIS. ini yg penting karena aku sadar biaya konseling dan obat itu gak sedikit, apalagi harus rutin.
- setiap beberapa bulan harus perbarui rujukan, tinggal ke faskes awal dan minta perbarui.
ini ada tambahan utas ttg pengalaman terapi dgn psikolog ya untuk info tambahan dan bisa jd pertimbangan juga! kalau kondisiku pribadi memang aku merasa butuh bantuan obat jadi saat dirujuk ke psikiater aku ga masalah https://twitter.com/bubblebeetjh/status/1184873747364233216?s=20
kalau aku pribadi biasanya diresepin 3-4 obat dan ga pernah disuruh bayar tapi sepertinya ada juga beberapa yg harus bayar https://twitter.com/okayfineass/status/1290201604881125377?s=21 https://twitter.com/okayfineass/status/1290201604881125377
tambahan utas yg lebih detail! silahkan dibaca ya https://twitter.com/ludychyntia/status/1040935647861592065?s=21 https://twitter.com/LudyChyntia/status/1040935647861592065
if you’re reading this then congratulations on staying alive!! you’re amazing and i’m so proud of you for not giving up. please try and learn to love yourself even more from now on <3
You can follow @jellyfishcina.
Tip: mention @twtextapp on a Twitter thread with the keyword “unroll” to get a link to it.

Latest Threads Unrolled: