KAMU BERUNTUNG!

A Thread!!!
Kamu ga akan pernah tahu seberapa beruntungnya dirimu?

Bayangkan kalo kamu lahir di tahun 1900, penjajahan Indonesia oleh Belanda sedang berlangsung.
Sewaktu masih berumur 14 tahun, Perang Dunia pertama dimulai, dan berakhir saat kamu umur 18 tahun, mencatat 22 juta korban jiwa.
Tak lama kemudian, sebuah pandemi global mengambil lebih dari 50 juta nyawa. Spanish Flu. Kamu masih hidup dan berumur 20 tahun.
Saat berumur 29 tahun, kamu menyaksikan krisis ekonomi berskala global yang dimulai dari runtuhnya New York Stock Exchange, yang menyebabkan inflasi, pengganguran, dan kelaparan.
Saat kamu berumur 33 tahun, Nazi sedang berkuasa.

Saat berumur 39 tahun, Perang Dunia Kedua dimulai dan berakhir saat kamu berumur 45, dengan 60 juta jiwa hilang entah kemana. Sepanjang itu pula kita merana hidup dalam masa penjajahan Jepang dan Belanda.
Saat kamu berumur 50 tahun, Perang Korea dimulai.
Saat berumur 64 tahun, Perang Vietnam dimulai dan berakhir saat kamu berumur 75 tahun.
Seorang anak yang lahir tahun 1985 berpikir bahwa orang tua dan kakek neneknya tidak akan mengerti betapa susah hidupnya saat ini. Padahal mereka sudah selamat dari beberapa perang dan musibah.
Tahun ini, umat manusia diuji oleh pandemi baru. Namun, kondisi kita jauh lebih beruntung. Lihat, banyak kemudahan yang kita punya!
Makanan tersedia, listrik menyala, air mengalir. Rebahan ditemani wifi, games, social media, bahkan netflix. Lalu kita mengeluh karena sekadar pakai masker dan menjaga jarak?

Really?
Covid-19 berbahaya. Tapi yang lebih mematikan adalah kepala yang digerogoti oleh pikiran negatif. Sedikit perubahan mindset akan mengubah hidup kita selamanya.
Hidup yang kita miliki saat ini layak untuk disyukuri. Jaga sebaik-baiknya. Jaga keselamatan dirimu dengan membantu keselamatan orang lain.

Stay safe and sanitized!
You can follow @radityami.
Tip: mention @twtextapp on a Twitter thread with the keyword “unroll” to get a link to it.

Latest Threads Unrolled: