APA SIH ITU HERD IMMUNITY?

-a thread-

Melawan penyesatan seolah Herd Immunity itu tindakan genosida.

Padahal itu istilah utk fenomena berkaitan kekebalan kolektif terhadap penyakit tertentu, sbuah konsep dlm epidemiologi.

@budimandjatmiko @permadiaktivis @eko_kuntadhi
Campak, variola, polio, dipteri, adalah penyakit2 yg mulai hilang di dunia ini karena adanya herd immunity.

Namun penyetanan istilah herd immunity seolah tindakan pembunuhan massal (genosida) oleh negara, bs jd akan merusak upaya vaksinasi dan munculnya kembali penyakit2 tsb
Namanya penyakit yang disebababkan virus/bakteri/parasit mikro, selamanya akan ada sepanjang hidup manusia.

Apalagi virus. Hampir tak mungkin mati secara total. Dia punya kemampuan mengkristal dan hidup lagi kl keadaan memungkinkan.

Dan bisa bermutasi...
Herd immunity itu bukan artinya penyakitnya dibiarkan begitu saja. Keliru.

Tentu saja negara sebagai yang berkuasa menentukan nasib warganya harus cari akal bagaimana mencapai herd immunity tanpa harus mengorbankan banyak orang.
Social distancing, rapid test sebanyak2nya, lockdown, isolasi, adalah pilihan2 kebijakan dalam menangani wabah.

Contoh Wuhan, berhasil dilockdown, (katanya) mulai flat penyebarannya.

Tapi apakah selesai msalahnya?

Engga, bgt nerima orang luar lagi, merebak lagi
Singapura yang dibangga2kan karena tanpa lockdown bisa melayani warganya utk test sebanyak2nya dan penularan minimum, apa yang sekarang terjadi?

Naik juga setelah banyak yang datang ke sana pake jet pribadi. Mo nyobain layanan kesehatannya yg superior..
Korea yang katanya banyak rapid test, berhenti totalkah penyebaran wabahnya?

Engga...

Tetap nyebar, walau melambat.
Kalau ada negara di dunia ini yang nol penyebaran virusnya ya mungkin cuma negara ini..

9:10 0 cases
9:20 1 cases
9:30 0 cases

Tau sendiri kenapa.. 🤣
Masalah yang terjadi dengan wabah ini bukan masalah berapa banyak yang tertular.

Tapi berapa banyak yang tak sempat dirawat padahal butuh bantuan darurat...

Dan ga semua yg tertular kondisinya seperti itu.
80 persen yang terkena penyakit ini akan baik2 saja. Batuk dan demam sedikit. Cukup dirawat di rumah. Yang terpenting sampe sembuh dilarang ketemu orang

Namun karena hasutan dan dibikin panik, Banyak yang seperti ini lalu ribut kenapa dia ga dikasi rawat inap. Lalu diviralin..
Kepanikan dan hasutan2 seperti inilah yang berbahaya. Akhirnya di masyarakat terbentuk anggapan, pokoknya kalau yang positif harus dirawat inap. Ga mau tau! Kalau ga dikasi berarti "negara ga siap!"

Hipster cafe problem
Rumah sakit dipaksa terima inap pasien2 yang sebenarnya cukup dirawat di rumah, demi supaya ga diviralin dan dimaki2 SJW...

Begitu ada orang tua beneran yang kena, gejala berat sampe butuh ventilator, rumah sakitnya udah sesak...

Matilah itu kakek/nenek. Makin heboh...
Dua puluh persen ini yang harus kita jaga supaya rumah sakit siap nerima saat mereka beneran sakit.

Caranya? Beri kepercayaan, jangan bikin kepanikan2 yang ga perlu.

Patuh sama perintah dokter, jangan merasa lebih dokter drpd dokter. Klo disuruh pulang ya pulang aja..
Mungkin benar seperti kata bang bon @VeritasArdentur. Selagi obat dan vaksin benar2 ditemukan, maka kita hanya bisa nunggu semua tertular. Dilockdown pun, saat dibuka, orang luar akan masuk dan nularin lagi. Tp bukan berarti juga negara ga ngapa2in
Banyak pilihan kebijakan yang bisa diambil melawan wabah.

Dan Indonesia, mau pemimpinnya Jokowi atau ga Jokowi, harus bersyukur negara kita punya banyak pilihan kebijakan. Karena UU nya memang ngasih banyak pilihan.
Dalam pengambilan kebijakan, kita harus mengerti, ada yang namanya ideal, ada yang namanya realita.

India dan Filipina adalah contoh negara yang ingin terapkan aturan ideal, lockdown, tapi alfa dengan realita kalau rakyatnya ga sekaya Italia utk dilockdown, misalnya...
India menyangka dengan mengerahkan kekerasan, dipukul pake kayu, bahkan sampe ada yang tewas, maka lalu rakyat akan patuh.

Idealnya

Realitanya sih engga sama sekali
Makin dilockdown, malah makin dorong warganya untuk berkumpul di jalan. Kenapa?

Karena terminal2 ditutup sementara rakyat tetap harus berpindah untuk cari makan.

Maka berkumpullah mereka di mulut2 terminal. Ribuan jiwa...

.. apa ga makin parah penularannya?
Filipina awalnya tertib karena presidennya kurang keras apa, Duterte.

Tapi ujungnya chaos juga. Dan mau ga mau Duterte harus bikin ancaman tembak di tempat untuk yang tak mau patuh..
Dan ancaman bencana kelaparan itu nyata, memang terjadi di India, Filipina dan Malaysia
Kalau saat ini negara memutuskan pembatasan sosial berskala besar, harusnya kita hormati dan patuhi.

Bolehkah protes, ingin yang lebih ketat lagi?

Tentu saja boleh menyampaikan pendapat. Namun tidak dengan menyebarkan kepanikan dan ketidakpercayaan kepada pemerintah.
Karena kuncinya adalah kepercayaan dan kepatuhan.

India sudah belajar keras dari itu. Kita ga perlu ikut2an terjebak di lubang yang sama.

Cukup tidak mengulangi kesalahan mereka
Balik lagi ke istilah herd immunity. Tolong juga jangan aebarkan ketidak percayaan atas istilah/fenomena ini.

HI sangat diperlukan dalam menjelaskan pentingnya vaksin.

Jangan sampe nanti yang anti vaksin jadi punya argumen segala jenis vaksin itu bentuk genosida oleh negara
Yang ada itu kebijakan let go/pembiaran. Wabahnya dibiarkan menular, bahkan kalau perlu dipercepat utk membuat semua tertular. Belanda, Swedia, dan hampir saja Inggris, melakukan ini.

Tapi itu bukan kebijakan Herd Immunity. Ga ada yang namanya kebijakan herd immunity.
Indonesia sekalipun tidak menerapkan kebijakan pembiaran.

Kita menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar.

Bisakah suatu saat lockdown?

Mungkin saja. UU memberikan pilihan Karantina Wilayah. Bahkan kalau mau lebih keras, darurat sipil atau militer bisa diterapkan.
Saat ini yang saya rasakan di Jakarta, tanpa karantina wilayah pun orang2 sudah merasa terpukul. Walaupun mereka banyak yang patuh di rumah

Penghasilan nol. Tagihan jalan terus..
Kalau kalian punya ide bagaimana negara seharusnya menangani penyakit ini, silakan disampaikan.

Belum ada sejauh ini orang didor pemerintah karena menyampaikan ide

Tapi jangan menyebarkan kepanikan. Apalagi menuduh pemerintah sengaja melakukan pembunuhan massal
Oh iya kepanjangan ngelantur. Lupa bahas apa itu Herd Immunity

Herd immunity itu konsep, bukan kebijakan.

Konsep bahwa kalau mayoritas populasi sudah punya kekebalan thd infeksi, maka yang tidak dapat vaksin akan ikut terlindungi
Konsepnya, walau vaksinasi tidak mungkin mencapai rate 100 persen, karena ada bbrp orang yang tidak mungkin mendapat kekebalan krn sebab tertentu, dia tetap akan terlindungi dari penularan
Eradikasi atau musnahnya penyakit memungkinkan terjadi bila hampir seluruh populasi di dunia ini mengembangkan kekebalan terhadap penyakit ini. Tapi ga dengan cara pembiaran ya..
Memang awalnya konsep ini ditemukan saat penularan campak secara alami.

Peneliti menemukan bahwa semakin lama, anak2 makin kebal terhadap campak.

Bahkan bagi yang rentan/lemah sekalipun.

Karena itulah kemudian disadari adanya herd immunity
Tentu kebijakan yang dilakukan bukannya memperbanyak anak yang kena campak. Ga mungkin negara lakukan itu.

Yang dilakukan adalah menemukan, memproduksi dan memberi vaksin campak sebanyak2nya.

Jadi herd immunity itu bukan kebijakan genosida ya..
Apa musuh yang bisa sebabkab gagal tercapainya Herd Immunity?

Isu tak bertanggung jawab dan hasutan2.

Polio nyaris tereridikasi dari dunia, andai rakyat ga dihasut dengan isu kalau vaksin polio itu buatan kafir, haram, dan dibuat untuk mandulkan orang2 muslim
.
Herd Immunity ini adalah alasan dilakukannya vaksinasi massal.

Yang saya khawatirkan kalau hari ini kita ramai2 mengecam Herd Immunity sebagai sebuah genosida oleh negara adalah...

..begitu vaksin c*ronavirus ditemukan, orang akan beramai2 menolak vaksinnya karena alasan HI!
Jika itu yang terjadi, maka sia2 usaha ilmuwan yang hari ini berusaha produksi vaksin secepat mungkin

Lha ya begitu diterangkan Herd Immunity, yang terjadi rangorang trauma karena ditakut2in duluan pake istilah Herd Immunity itu upaya Genosida oleh negara
You can follow @hariadhi84.
Tip: mention @twtextapp on a Twitter thread with the keyword “unroll” to get a link to it.

Latest Threads Unrolled: